Pages

Subscribe:

20 Mei 2010

Kadisdik Riau Panggil Kadisdik Kabupaten/kota

Akhir Mei mendatang, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Prof Dr Irwan Effendi MSi akan memanggil Kepala Dinas kabupaten/kota yang hasil nilai Ujian Nasional (UN)-nya anjlok. Selain itu, beberapa sekolah yang siswanya tidak lulus 100 persen juga akan menjadi perhatian utama.
Menurut Irwan, pemangilan tersebut bertujuan untuk mencari jalan solusi tentang permasalahan yang dihadapi. Jika memang terkait sistem atau kurikulum, akan segera dilakuan evaluasi menyeluruh. "Kita akan panggil Kepala Dinas dan Kepala Sekolah yang nilai UN rendah, termasuk sekolah yang siswanya tidak lulus 100 persen," ungkapnya saat membuka Bimbingan Profesi Guru Inti MGMP Tingkat SMA/SMK baru-baru ini.
Meski menyayangkannya, Irwan tidak menyebutkan secara rinci kepala dinas dan kepala sekolah mana saja yang akan dipanggil nanti. Namun inti pemanggilan adalah evaluasi. "Pejabat terkait yang ada Kabupaten Indragiri Hulu dan Bengkalis akan kita panggil untuk kita evaluasi," paparnya.
Bentuk-bentuk yang akan dievaluasi antara lain, kurikulum, penerapan cara belajar, kualitas tenaga pendidik, termasuk persolan sarana-prasarana sekolah.
Hingga saat ini ujar Irwan, segala persoalan tersebut harus dibicarakan terlebih dahulu. Dinas Pendidikan Riau tidak bisa serta merta menimpa kesalahan begitu saja. Jika ada hambatan-hambatan tersebut, inilah yang akan dicarikan solusinya.
Lebih lanjut, meski secara nasional Riau tempati rangking tiga pada UN, Kadisdik berharap ke depan, pendidikan di Riau dapat keluar dari persoalan keterpurukan, khususnya daerah-daerah yang hingga saat ini belum mendapat hasil memuaskan. (metroriau.com)

0 komentar:

Posting Komentar