Pada bulan Desember 2009, masyarakat di suguhi oleh tontonan yang kurang mendidik antara artis luna Maya dengan para pekerja infotainment tentang perang kata-kata pernyataan artis Luna Maya di twitter miliknya, akhirnya berbuntut saling serang dan caci maki.
"Sombong benar si Luna Maya, kalau tidak ada kita si Luna tidak ada apa-apanya, nanti kalau ia ada acara, Luna selalu mengundang kita, launching album serta acara- acara lainnya." Ujar para pekerja infotaiment sambil ngomel-ngomel, terkait perkataan Luna Maya," Sudah...kalau tidak mau memberitakan saya lagi ngak apa-apa."
Acara Refleksi Akhir Tahun di Depkominfo, ramai di sesaki para jurnalis, karena ada isu artis luna Maya akan datang ke Depkominfo untuk pernyataan pers bersama terkait peryataan-peryataan para pekerja infotaiment terhadap twitter Luna Maya.
Dari beberapa undangan yang masuk melalui email, akhirnya penulis bergegas menuju aula serba guna Depkominfo untuk melihat langsung jalannya konferensi pers. Sedianya jalannya acara mulai jam 12:30 wib akhirnya molor menjadi jam 13:30 wib, walaupun molor untuk menyenangkan hati para jurnalis, panitia akhirnya membagi-bagikan doorprize berupa handphone dengan merk antara lain, nokia, samsung serta blackberry untuk 20 orang, sedangkan para jurnalis yang hadir lebih 200 orang.
Mengenai pembagian doorprize handphone yang sempat menghebohkan para jurnalis karena ada anggapan panitia menyongok kalangan jurnalis, panitia menyatakan,"Inikan hadiah dari sponsor berasal dari kalangan operator telekomunikasi, kalau kami nyongok itu berupa pemberian uang sekian juta untuk para jurnalis."
Masalah penggunaan teknologi informasi seperti facebook dan twitter yang belakangan ini sedang trend, hendaknya di pergunakan dengan sebaik-baiknya. "Seperti kasus artis luna Maya dengan para pekerja infotainment, tidak bagus saling caci maki, pergunakanlah dengan bahasa yang baik yaitu dengan bahasa sastra, agar enak di dengar, karena barang siapa yang berkata lemah lembut pasti akan banyak pengikutnya," ujar Menkominfo Tifatul Sembiring, saat di tanya tentang kasus artis Luna Maya.
Masalah isi twitter artis Luna Maya itu tidak ada delik hukumnya karena Luna Maya tidak menyebut nama media tersebut, siapa orangnya dan siapa pula lembaganya. Bagaimana dengan problem karena infotainment di katakan haram oleh MUI, hal itu karena ghibah, menceritakan keburukan seseorang (ngerumpi) hal tersebut jelas terlarang dan tidak boleh di lakukan.
Teknologi itu dipergunakan untuk menyampakan aspirasi masyarakat, yang tidak boleh itu pembobolan kartu kredit, pencucian uang, pembobolan situs, pencurian password. Teknologi terus berkembang, kita tidak bisa melawannya, facebook dan twitter adalah salah satu sarana teknologi untuk menyampaikan pendapat kita. Sumber:politikana
MAKA PERGUNAKANLAH TEKNOLOGI ITU DENGAN SEBAIK MUNGKIN.
0 komentar:
Posting Komentar